Rabu, 14 Desember 2022

Hasil Diskusi Kelompok 5_Minggu 4 (April)

 Pukul : 12.00 – 14.00

Tanggal         : 29 April 2022

Tempat         : Via WhatsApp

Link Berita : https://www.instagram.com/p/CcUhWyHru3f/?utm_source=ig_web_copy_link 

Topik : IKN  


Pro 

  • Kalau dilihat secara mendalam, memang pulau Jawa dan ibukota Jakarta seolah diberi beban tanggungan pembangunan negara yang sangat besar. Bahkan padatnya penduduk di Pulau Jawa khususnya di Jakarta menyebabkan banyak permalahan yang terjadi. Hal tersebut tentu saja karena semua orang ingin berbondong-bondong mengadu nasib di kota 'yang katanya dapat memberikan kesejahteraan.' Akan tetapi, justru karena banyaknya penduduk yang tidak seimbang dengan pemenuhan fasilitas kehidupan yang layak, kriminalitas seringkali terjadi. Sedangkan di luar Jawa penduduk masih sedikit dan persebaran pembangunan tidak merata. Sehingga dengan pemindahan IKN ini diharapkan dapat mengurangi beban Pulau Jawa khususnya Jakarta, dan memberikan pemerataan terhadap pulau lain.

  • Pemerintah menilai Jakarta sudah tdk lagi memiliki daya dukung yg mumpuni sebagai IKN. Seperti kemacetan yg semakin parah, rawan bencana alam, serta pemerintah menilai beban Jakarta terlalu berat sebagai pusat pemerintahan dan pelayanan publik sekaligus pusat bisnis.

  • Faktor persebaran penduduk juga menjadi salah satu pertimbangan utama. Penduduk di Jawa sebesar 57% total penduduk Indonesia. Jadi, harapannya adanya pemindahan IKN persebaran penduduk bisa merata.

  • Faktor pemerataan pembangunan di Indonesia. Adanya pemindahan IKN akan membantu pembangunan infrastruktur di wilayah lain yang kini tengah diusung pemerintah.

  • Lalu dampak positif khususnya bagi dunia usaha, adanya pemindahan pusat pemerintahan, otomatis akan menciptakan satu kota metropolitan baru. Jadi pemindahan ibu kota ide bagus untuk daerah pertumbuhan baru. Oleh karena itu, pemindahan IKN ini bukan semata-mata tanpa alasan tetapi pastinya telah dilakukan kajian, penelitian, konsultasi publik yang cukup lama.

Kontra 

  • Pemindahan IKN tidak mudah dilakukan. Isu yang sudah beredar sejak 2017 lalu pun masih mengalami penolakan-penokan oleh beberapa pihak. Mereka menganggap jika IKN dipindahkan akan merugikan pemerintah. Hal tersebut karena semua asset negara yang berada di Jakarta harus dipindah alihkan ke Kalimantan Timur. Hal itu tentu saja akan menguras APBN negara. Belum lagi permasalahan di Kalimantan fasilitas sangat tidak memadai, akan sulit bagi kota tersebut jika dijadikan ibu kota negara yang baru karena perlu banyak adaptasi.

  • Proyek IKN yang dianggap mencemarkan lingkungan atau mengancam kawasan lindung, hal ini adalah pandangan yang salah. Setiap proyek pembangunan, pastinya telah ada uji kelayakan untuk pembangunan. Proyek IKN tidak semata-mata membangun seperti tu saja, tp sudah ada pengukuran tentang pandangan positif dan negatifnya. Hal ini pastinya mempunyai sisi positif yang banyak, salah satunya akan memperbaiki infrakstruktur Indonesia secara menyeluruh.. karena Kalimantan sebenarnya merupakan ttik tengah dari kawasan Indonesia, akan lebih bisa mengawasi Indonesia secara menyeluruh.


Kesimpulan 

  • Kesimpulannya, masih banyak pro dan kontra. Tentunya pemerintah juga disisi lain tidak terburu buru, tapi lain sisi juga, banyak yang sudah harus diperbaharui untuk menempatkan posisi pemerintahan RI

  • Intinya, kalau pun nanti pindah, yang diharapkan adalah kinerja dari pemerintah RI sendiri. Jangan malah mengabaikan anggaran, tenaga, waktu demi pindah ibukota tapi kerjanya tidak ada pembaharuan.













Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hasil Diskusi Kelompok 14_Minggu 4 (Mei)

  HASIL DISKUSI KELOMPOK 14 19 Mei 2022 Topik : Pemerintah tetap mewajibkan penggunaan masker pada kondisi dan kelompok masyarakat tertent...