Senin, 04 Maret 2019

Diskusi Harian



Bahan Pangan Beri Andil Positif Terhadap Inflasi di Februari 2019


            Bahan pangan merupakan kebutuhan pokok masyarakat Indonesia. Oleh karena itu produsen dan pemerintah harus saling bersinergi dalam memenuhi kebutuhan bahan pangan masyarakat. Pada era ini terjadi perubahan cara produksi dari konvesional menjadi modern sehingga dapat meningkatkan kapasitas produksi. Perubahan ini justru memberikan dampak positif terhadap inflasi.

 Inflasi di Indonesia mengalami kenaikan dan penurunan tiap tahunnya. Pada Februari 2019 besar inflasi year of the year Indonesia sebesar 2,57% mengalami penurunan dibanding Januari 2,83%. Penurunan ini disebabkan oleh deflasi yang terjadi pada bahan pangan yang merupakan penyumbang penurunan terbesar inflasi di Indonesia sebesar -0,24%. Kelompok bahan pangan yang mengalami penurunan yakni cabai merah, telur ayam, bawang merah, ikan, wortel, dan jeruk. Deflasi bahan pangan menunjukkan angka 1,11%. Penurunan pada bahan pangan ini disebabkan karena faktor musim yang menyebabkan panen menjadi lebih cepat dari biasanya sehingga pasokan lebih besar dari permintaan konsumen.

            Menurut BPS deflasi bahan pangan memberikan andil sebesar 0,25% dari sebelas sektor perekonomian. Terdapat 69 kota yang mengalami deflasi bahan pangan pada sub kelompok perkebunan terutama sayuran dengan deflasi tertinggi sebesar -2,11%. Berdasarkan data-data yang telah disajikan, membuktikan bahwa bahan pangan pada bulan Februari 2019 memberikan andil yang cukup besar dalam penurunan inflasi.  



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hasil Diskusi Kelompok 14_Minggu 4 (Mei)

  HASIL DISKUSI KELOMPOK 14 19 Mei 2022 Topik : Pemerintah tetap mewajibkan penggunaan masker pada kondisi dan kelompok masyarakat tertent...